11 Hal Tentang Hujan yang Mungkin Belum Kita Ketahui

Bismillah..
Hujan merupakan siklus alami yang terjadi di Bumi ini, hujan merupakan simbol keseimbangan alam dan bukti betapa besar kekuasaan sang pencipta menciptakan dan merancang dunia dan isinya untuk kita nikmati.


Terkadang kita bisa mengingat kejadian-kejadian dimasa lalu bersamaan dengan turunnya hujan. Hujan juga bisa menjadikan suasana sebagian orang menjadi nyaman. Tidak jarang juga hujan bisa menjadi sumber bencana karena ulah manusia merusak alam.

Terlepas dari keterangan diatas, ada beberapa hal-hal mengenai hujan yang mungkin kita belum mengatahuinya. Berikut informasinya.

1. kecepatan hujan turun kira-kira 8-10 km per jam. Namun tidak selalu konstan dikarenakan banyak faktor seperti kecepatan angin dan kondisi di daerah tertentu kecepatan hujan jatuh dapat mencapai 35 km per jam.

2. berat awan kulumus (awan berbentuk kol) kecil hampir sama dengan berat 100 gajah, sedangkan awan angin badai beratnya hampir sama dengan 200.000 ekor gajah.

3. Setiap detik sekitar 16 juta ton air menguap dari permukaan Bumi begitu juga sebaliknya, air bergerak secara terus-menerus secara seimbang berdasarkan volumnya.

4. Sebelum sampai ke Bumi hujan tidak berbentuk tetesan air, tapi berupa kristal atau salju.

5. Diameter air hujan bervariasi dari 0.02 inci hingga 0.031 inci.

6. hujan biasanya jatuh ke Bumi dengan kecepatan yang rendah, dikarenakan hujan memiliki bentuk khusus yang mengakibatkan meningkatnya gesekan terhadap atmosfer sehingga kecepatan hujan menurun. Bayangkan jika hujan turun dalam bentuk aslinya, akan banyak kerusakan yang terjadi tentunya.

7. ketinggian minimum awan hujan kira-kira 1.200 meter dan paling tinggi di temukan pada ketinggian 10.000 kaki.

8. Curah hujan paling intes di dunia terjadi di Cherrapunju, India.

9. Daerah yang hampir selalu turun hujan adalah . Di daerah ini selama 350 hari dalam setahun hampir selalu dibasahi hujan.

10. Payung awalnya diciptakan untuk melindungi dari sinar matahari bukan untuk melindungi dari.

11. Hujan merupakan air daur ulang dari sungai, danau dan lautan. Semakin sering kita mencemari air, maka akan semakin besar kemungkinan perubahan komposisi kimia dari air hujan.


Itulah beberapa hal tentang hujan yang mungkin belum kita ketahui. Terimakasih telah membaca. Jika sempat berilah komentar dengan sopan, santun dan bijaksana.Ralf


Sumber :
abcnetspace.compropelsteps.wordpress.com

Comments

Popular posts from this blog

9 Hal Unik Tentang Senyuman Bagi Kehidupan Sosial dan Kesehatan

Apa Itu Ziddu?

phantom 1